Teks Ulasan Novel Lululergic



 Identitas   : Novel Lululergic
 Judul          : Lululergic
Penulis      : Mia Arsjad
Penerbit   :PT. Gramedia Pustaka Utama
Kota Tempat Terbit : Jl. Palmerah Barat 33-37, Jakarta
Tahum Terbit       : 2006
                        Tebal Halaman   : 248 halaman; 20 cm
                            
                              Lululergic

            Lululergic merupakan novel karya Mia Arsjad. Novel ini menceritakan tentang seorang gadis kelas satu SMA yang ingin hidupnya normal seperti remaja lain. Gadis ini bernama Rere, ia adalah gadis berusia 16 tahun yang harus merelakan kepergian ibunya yang terkena kanker. Rere masih belum percaya atas kepergian ibunya yang dianggap sebagai panutan hidupnya. Belum lagi, ia harus melaksanakan wasiat ibunya untuk menjaga adik perempuannya yang berusia 5 tahun yang sangat nakal, cengeng, dan manja. Dalam novel ini banyak sekali perasaan lucu, iba, dan senang yang akan dialami para pembaca saat membaca  novel ini.
Pada pembukaan novel ini, kita akan dibawa dalam suasana haru tangis yang membuat pembaca menangis di awal pembukaan. Sang tokoh utama harus merelakan kepergian ibunya yang sangat disayanginya. Salah satu hal yang membuat Rere kesal, karena ibunya berpesan bahwa ia harus menjaga adik perempuannya yang bernama Lulu. Lulu, ialah anak yang nakal, manja, dan cengeng. Saat awal pembukaan novel ia mengacaukan pemakaman ibunya dengan mengatakan kucing gendut kentutnya bau disaat kakaknya, Rere membaca puisi terakhir untuk ibunya.
Dalam novel ini juga dikenalkan tokoh-tokoh yang akan membuat cerita dalam novel ini menarik. Para pembaca juga akan merasakan kesenangan dalam membaca novel ini. Tokoh-tokoh tersebut ialah Ayah Rere, yang bekerja keras untuk mempertahankan ekonomi keluarganya. Kakak Rere, seorang playboy kelas kakap yang selalu sibuk dengan urusan percintaan. Ada Sakti, tetangga sebelah rumah Rere yang nantinya akan membuat para pembaca tertawa kasihan, peduli dengan tingkah kocaknya. Teman-teman Rere, Dilla dan Icha teman satu SMA yang selalu dekat dengan Rere. Bima, seorang pria yang menyukai Icha. Nico, pria yang disukai Rere. Noni, mantan kekasih Nico.
Pada bab-bab berikutnya pembaca akan menemukan kisah kesedihan, kenakalan Lulu, percintaan, persahabatan, dan kasih sayang keluarga. Kejengkelan Lulu yang selalu membuat Rere kesal. Lulu yang mengacaukan kencan pertama Rere. Dalam novel ini, kekesalan Rere kepada Lulu yang akan selalu dibahas dalam novel ini. Sakti yang membantu Rere untuk menjaga Lulu dengan tingkah konKejengkelan Lulu yang selalu membuat Rere kesal. Lulu yang mengacaukan kencan pertama Rere. Dalam novel ini, kekesalan Rere kepada Lulu yang akan selalu dibahas dalam novel ini. Sakti yang membantu Rere untuk menjaga Lulu dengan tingkah konyol dan sok kerennya.
Novel ini disajikan dengan bahasa yang santai, mudah dipahami pembaca, dan kekinian. Buku ini membuat pembaca merasakan kesenangan, kesedihan, semangat pantang menyerah yang dialami tokoh utama. Novel ini selesai dengan akhir cerita yang menarik karena Rere mengunjungi makam ibunya dan sadar bahwa selama ini Lulu selalu membela Rere. Tetapi, novel ini dikemas dengan sampul yang kurang menarik sehingga para pembaca meremehkan isi novel ini.
Dengan mengesampingkan kekurangan dan kelebihan, serta beberapa alur cerita di dalamnya, novel ini memiliki suatu keseruan yang akan dialami pembaca. Buku ini memberi pengajaran kepada kita bahwa Tuhan pasti memberikan yang terbaik bagi umatnya. Selain itu, buku ini juga mengajarkan tentang kasih sayang dan pentingnya percaya pada keluarga.
                                                                       

           

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Magi: The Labyrinth of Magic BD (Episode 01 – 25) Subtitle Indonesia

Magi: The Kingdom of Magic BD (Episode 01 – 25) Subtitle Indonesia

Contoh Teks Adiwiyata